The Real Blog's Fan Box

Saturday, December 26, 2009

Selamat Natal dan Tahun Baru

Akhirnya kemarin tanggal 25 Desember 2009, kita kembali merayakan natal. Suasana itu sungguh bermakna bagi umat manusia yang beragama kristiani. Momen ini adalah sebuah peringatan lahirnya sang juru selamat Yesus Kristus. Biasanya selalu ada seorang tokoh yang bernama Santa Claus yang identik dengan tokoh gendut memakai baju merah yang suka memberikan hadiah pada anak-anak. Semoga damai natal selalu menyertai kita, sehingga juga dalam menghadapi tahun depan, kita bisa menjalankan hidup kita dengan baik dan mampu mencapai tujuan hidup kita.

Saturday, December 12, 2009

Wisata ke Luar Angkasa



Sekarang di Amerika sana, ada paket wisata untuk orang super kaya. Harga yang dipatok adalah Rp 1,8 triliun !!! Sampai saat ini sudah 300 orang antri untuk ini. Perjalan ini akan berlangsung selama 8 bulan kedepan. gambar pesawat di samping adalah pesawat yang digunakan untuk wisata itu. Pesawat itu hanya bisa mengangkut 6 penumpah dan 2 awak pesawat. Pesawat ini dimiliki oleh orang yang mempunya perusahaan berlabel "Virgin". Doakan semoga anda masing-masing bisa menikmati perjalanan mahal tapi jadi pengalaman tersendiri untuk anda semua, selamat mencoba.

Thursday, December 10, 2009

Hari Korupsi Sedunia

Kemarin tanggal 9 Desember 2009, kita rakyat seluruh dunia merayakan hari korupsi. Tetapi mengapa setiap perayaan itu masih saja ada kasus korupsi yang selalu bertambah volumenya setiap tahun. Banyak demo yang berlangsung selama hari korupsi tersebut. Contohnya di Jakarta,tepatnya di Bundaran Hotel Indonesia, seluruh masyarakat pendemo diperkirakan berjumlah 100 ribu orang. Untungnya saja demo yang berlangsung di Bundaran Hotel Indonesia tersebut berlangsung damai tanpa kerusuhan sedikitpun. Di Makasar, demo berlangsung ricuh, para mahasiswa pendemo besifat anarkis. Banyak restoran menjadi korban keanarkisan mereka seperti KFC salah satunya. Mereka melempari restoran ternama itu menggunakan batu hingga kacapun banyak yang pecah, tak hanya restoran itu,mobil sekitarnyapun jadi korban juga. Semoga KPK dan POLRI dan juga peran masyarakat bisa memberantas korupsi supaya negara ini bebas dari korupsi!

Friday, November 27, 2009

Enigma

Judul di atas adalah nama dari sebuah website yang menarik. Jika anda ingin mengunjungi blog itu kunjungi di : http://xfile-enigma.blogspot.com . Dan berikut contoh dari artikel blog itu :

Ikan berkepala buaya - Makhluk jadi-jadian ?

Akhir-akhir ini, masyarakat Indonesia dihebohkan dengan penemuan ikan berkepala buaya oleh seorang nelayan di Surabaya. Segera sebagian orang mengkaitkan penemuan ini dengan peristiwa-peristiwa mistik. Benarkah ikan ini makhluk jadi-jadian ?


Walaupun sudah diklarifikasi oleh beberapa media seperti kompas, namun berita ini masih beredar luas tanpa klarifikasi. Jadi saya memutuskan untuk memposting berita ini.

Pertama, sebenarnya dalam 3 bulan ini ada dua ikan berkepala buaya yang ditemukan di Indonesia. Yang pertama adalah di Sumatera Utara pada bulan September 2009. Ini fotonya :


Ikan ini diisukan memiliki kekebalan tubuh dan beberapa paranormal menganggap ikan ini sebagai ikan gaib.

Ikan yang kedua adalah yang ditemukan di Surabaya pada bulan November ini. Ini fotonya :


Sama seperti ikan yang ditemukan di Sumatera Utara. Ikan ini juga dianggap sebagai ikan jadi-jadian.

Kompas.com sebenarnya sudah mengklarifikasinya dengan mengidentifikasi ikan ini sebagai Lepisus peus, seekor ikan yang berasal dari Meksiko. Ini kutipannya :
SURABAYA, KOMPAS.com — Ikan kepala buaya tersangkut di jala saat warga mencari ikan di sungai kawasan Jagir, Surabaya, Jumat (13/11). Ikan yang membuat geger warga ini adalah jenis Lepisus peus yang dinyatakan sebagai spesies asing dari Meksiko yang bisa berinvasi ke ekosistem lokal.
Namun anehnya, saya tidak bisa menemukan informasi mengenai Lepisus Peus di google atau Yahoo. Apabila kita mengetik kata Lepisus Peus, maka kita hanya akan menemukan entry yang keluar adalah entry yang berasal dari media/blog Indonesia. Apakah Kompas salah kutip ?

Saya tidak bisa memastikannya karena saya bukan ahli ikan.
Tapi mungkin yang dimaksud oleh Kompas adalah Lepisosteus, bukan Lepisus Peus.

Ikan ini jelas bukan ikan jadi-jadian. Mereka berasal dari Family Lepisoteidae yang terdiri dari 7 spesies yang terbagi dalam dua genus. Genus yang pertama adalah Atractosteus dan yang kedua adalah Lepisosteus.

Ikan jenis ini biasa disebut "Gar", dan yang bermoncong buaya biasa disebut "Alligator Bar".

Ikan ini adalah ikan air tawar yang hidup di perairan Amerika hingga Mexico. Ia bisa mencapai panjang hingga 3 meter dan berat hingga 100 kg. Dengan melihat giginya, tentu saja kita mengetahui bahwa ikan ini adalah seekor karnivora. Ikan ini sebenarnya bukan ikan yang asing bagi para penduduk Amerika. Mungkin bagi Indonesia, ikan ini memang terlihat aneh sehingga dianggap jadi-jadian.

Ini foto-foto dari genus Atractosteus (3 spesies).

Ini dari spesies Atractosteus Tristoechus :


Dibawah ini ikan dari species Atractosteus Spatula yang mirip dengan yang ditemukan di Sumatera Utara (ujung moncong atas agak membulat) :


Di bawah ini adalah species bernama Atractosteus Tropicus yang mirip sekali dengan yang ditemukan di Surabaya :


Sedangkan ini salah satu contoh dari Genus Lepisosteus (4 spesies), yaitu Lepisosteus Osseus :


Bahkan kadang kedua spesies dari genus Atractosteus dan Lepisosteus bisa dikawinkan dan menghasilkan jenis yang baru. Ini contohnya perkawinan antara Lepisosteus platostomus dengan Atractosteus spatula.


Lalu pertanyaannya bagaimana ikan ini bisa sampai ditemukan di Indonesia ?

Jawabannya adalah sama seperti bagaimana seekor Alligator bisa ditemukan di selokan, yaitu karena seseorang menaruhnya disitu. Kejadian ini umum terjadi dimana-mana. Ketika seekor hewan bertambah besar dan merepotkan, pemiliknya yang tidak tega membunuhnya akan membuangnya.

Jadi kesimpulannya, entahkah Lepisus Peus ataukah Lepisosteus, paling tidak misteri ikan "jadi-jadian" ini sudah terpecahkan bukan ?

(Anyway, saya berpendapat ikan yang ditemukan di Sumatera Utara dan Surabaya adalah dari genus Atractosteus, bukan Lepisosteus )

Mungkin anda juga ingin membaca mengenai ikan lain yang juga pernah dianggap sebagai ikan jadi-jadian : Pacu - Ikan yang memiliki gigi seperti manusia.

Semoga dengan blog Enigma, anda bia mengetahui aneka kejadian aneh di dunia ini.

Saturday, November 14, 2009

2012

2012 adalah nama sebuah judul film yang disiarkan di bioskop mulai tanggal 13 November 2009. Film ini bercerita tentang segala kejadian selama kiamat terjadi. Ada gempa bumi, tsunami, hujan meteor, dan masih banyak lagi. Untuk membuat sebuah film 2012 tidaklah murah karena pembuatan film ini merogoh kocek sebesar $200 juta ! Bayangin, di trailer film 2012, saat 2 orang biksu ,memukul lonceng yang ada di ATAS PEGUNUNGAN BERSALJU dan tiba-tiba MUNCUL TSUNAMI DATANG MENGHANTAM TEMPAT MEREKA MEMUKUL LONCENG. Brarti jika dihitung-hitung, tinggi tsunami itu bisa mencapai lebih dari 3ooo meter di atas permukaan laut dan daerah jangkauan lebih dari 10 kilometer ! Banyak sekalibangunan-bangunan di dunia hancur berantakan, seperti Basilika Santo Petrus di Vatikan yang jatuh, Patung Yesus yang terdapat di Brazil, malahan karena tsunami, sebuah kapal besar bisa terdampar di Gedung Putih! Rencananya dulu ingin juga menampilkan runtuhnya Ka'bah di Mekkah, tetapi tidak jadi, karena dikhawatirkan akan menimbulkan konflik jangka panjang dan juga menggangu hubungan antar beragama.

Saturday, November 7, 2009

Kiamat Tahun 2012 Dibantah part3

Peradaban Maya mencapai puncak kejayaan dari periode tahun 300 Masehi sampai 900 Masehi. Mereka juga mengembangkan astronomi.

Kalender Hitungan Panjang milik Maya dimulai tahun 3114 sebelum Masehi. Kalender ini menandai siklus 394 tahunan sebagai Baktun. Angka 13 adalah angka penting dan sakral bagi Indian Maya. Suku ini memercayai Baktun ke-13 berakhir sekitar 21 Desember 2012.

Namun, ada yang mengatakan hal itu tidak menyimpulkan soal kiamat. ”Itu merupakan ulang tahun khusus soal penciptaan,” kata David Stuart, seorang spesialis epigrafi Maya dari Universitas Texas di Austin, AS. ”Orang Maya tidak pernah mengatakan dunia akan berakhir, tidak pernah mengatakan sesuatu yang buruk akan terjadi. Mereka hanya mencatat peringatan masa depan di Monumen Enam.”

Bernal mengatakan bahwa kiamat merupakan sebuah konsep ”yang sangat Barat, Kristen yang diproyeksikan kepada orang Maya”.

Namun, sebagian orang mengatakan, orang Maya mengetahui sebuah rahasia lain: poros Bumi bergoyang dan mengubah posisi bintang-bintang setiap tahun. Sekali dalam setiap setiap 25.800 tahun Matahari menjajarkan diri dengan pusat Bima Sakti. Ini sekaligus menandakan Matahari berada pada titik terendah di kaki langit. Itu akan terjadi pada 21 Desember 2012. Saat itu pula Matahari terbit di tempat yang sama dan pusat galaksi menjadi terang benderang.

Teori lain memang menyebutkan penjajaran itu atau gangguan magnetik bisa menimbulkan pergeseran kutub. Ilmuwan mengatakan, kutub-kutub mungkin bergeser satu derajat selama satu juta tahun. Namun, dikatakan juga, tak ada tanda-tanda itu akan terjadi pada tahun 2012.

Demikianlah Artikel Bantahan Tentang Kiamat 2009. Terima Kasih.

Diambil dari sumber yang sama.

Friday, November 6, 2009

Kiamat Tahun 2012 Dibantah part2

Sebuah periode waktu yang penting bagi orang Maya memang berakhir pada tanggal itu, dan orang-orang telah menemukan serangkaian penjajaran astronomis yang menyebutkan pada tahun 2012 akan ada kejadian langka bagian dari siklus setiap 25.800 tahun.

Namun, sebagian besar ahli arkeologi, astronomi, dan suku India Maya mengatakan, satu-satunya yang mungkin akan menghantam Bumi adalah hujan filsafat New Age dan kabar angin soal kiamat di internet. Dengan kata lain, hari kiamat itu tidak benar.

Ramalan kiamat tahun 2012 terdengar seperti skenario kiamat yang bermunculan dalam beberapa dekade terakhir. Namun, ”ramalan” Maya ini agak lain karena disebutkan mempunyai beberapa dasar arkeologis.

Salah satu contohnya adalah Monumen Enam. Monumen ini ditemukan di Meksiko selatan saat pembangunan jalan raya tahun 1960-an. Lapisan batu di monumen itu nyaris musnah. Sebagian besar situs itu tertutup aspal dan bagian-bagian dari batu itu telah dijarah.

Namun uniknya, ada bagian batu masih tersisa, yang mengandung padanan angka 2012. Pesan yang tertangkap pada lembar batu itu menyebutkan akan terjadi sesuatu pada tahun 2012. Perkiraan itu melibatkan Bolon Yokte, salah satu dewa Maya yang misterius yang dihubungkan dengan perang dan penciptaan. Erosi dan retakan pada batu itu membuat bagian akhir dari tulisan itu nyaris tak terbaca.

Ahli arkeologi Guillermo Bernal dari Universitas Otonomi Nasional Meksiko mengartikan bagian akhir tulisan yang sudah terkikis itu mungkin menyebutkan, ”Dia akan turun dari langit”.

Bersambung...

Diambil dari sumber yang sama.

Thursday, November 5, 2009

Kiamat Tahun 2012 Dibantah part1

Keadaan saat ini bisa bertambah parah, setelah ada rencana pemutaran film 2012 bulan depan. Banyak kejadian, seperti gempa bumi, hujan meteor, dan tsunami yang mencampakkan sebuah kapal ke gedung putih, AS. Di Universitas Cornell, Ann Martin, yang mengelola berbagai situs terkenal mengatakan bahwa semua siswa sangat ketakutan. Banyak e-mail dari generasi muda yang mengatakan, "Saya terlalu muda untuk mati!". Chile Pixtun, warga Guatemala, mengatakan, teori-teori hari kiamat itu datang dari gagasan Barat, bukan Maya.

Bersambung.....

Sumber : Kompas, Rabu 14 Okt 2009 dengan sedikit perubahan.

Saturday, October 31, 2009

Global Warming

Beberapa waktu ini beberapa wilayah Indonesia, mewajibkan setiap pengendara bermotor roda dua untuk menyalakan lampu pada siang hari. Sebetulnya menyalakan lampu pada malam dan siang hari ada positif dan ada negatifnya. Positifnya adalah pengemudi mobil dapat mengetahui keberadaan motor kita tetapi negatifnya adalah panas banget, nyalain lampu pada siang hari mengakibatkan efek lampu kaca dan kita harus rajin ganti lampu, karna umur lampu lebih pendek. Semoga Polri mempunyai cara lain untuk menghadapi kecelakaan selama ini, seperti dibuatnya jalur khusus motor.

Wednesday, October 21, 2009

Sumpah Pemuda

Tanggal 28 Oktober nanti, Indonesia akan merayakan hari Sumpah Pemuda. Tetapi semangat Sumpah Pemuda di Indonesia sepertinya tak begitu berkobar di kalangan remaja saat ini. Banyak sekali remaja di Indonesia yang menjadi pengamen, pemulung, gelandangan, dan lebih parah lagi memakai narkoba. Banyak sekali yang ingin berubah dari profesi mereka, tetapi pemerintah kurang memperhatikan mereka karena sudah berpandangan buruk terhadap mereka.
Sepertinya banyak sekali pemuda di Indonesia yang gagal mengikuti cita-cita mereka, mereka selalu ingin mencapai cita-cita mereka tetapi banyak sekali hal yang menghalangi mereka, seperti biaya, keadaan orang tua dan kemauan diri sendiri. Coba semua orang miskin bisa berkecukupan, semua cita-cita mereka pasti bisa tercapai. Lau bagaimana dengan kita yang berkecukupan? Kita harus memanfaatkan keadaan kita sekarang dengan sebaik-baiknya karena masih banyak yang belum beruntung seperti kita. Tetapi juga kalau kita tidak ada kemauan, semua fasilitas yang mencukupi mungkin tidak akan membantu kita, dan kita harus selalu mengobarkan semangat Sumpah Pemuda.

Amanat yang dapat diambil adalah tiada hasil tanpa perjuangan diri sendiri.

Wednesday, October 14, 2009

Beberapa Kendaraan Terlangka di Indonesia

Karena terpaksa saya potong artikel tentang sejarah batik, mari kita memulai dengan topik baru, yaitu "Kendaraan Terlangka di Indonesia"

1.Nissan Fairlady 350 z
Kisaran harga : Rp 1-3 M
Jumlah di Indonesia: 1 buah





2. Nissan 350 z
Kisaran harga : Rp 1-1,5 M
Jumlah di Indonesia: Kira-kira baru 2 buah





3. Mustang GT 500
Kisaran Harga : Rp 3,5-5 M
Jumlah di Indonesia : 1 buah





4.Ferrari 360 Spider
Kisaran Harga : Yang jelas di atas Rp 900 Juta
Jumlah di Indonesia : Lebih dari 2 buah




5.Ferrari F50
Kisaran Harga : Di atas 800 Juta
Jumlah di Indonesia : Sudah Banyak Terutama di Bali
Produksi : Tahun 1990-an



Dan masih banyak mobil yang lanka maupun gak ada di Indonesia

Friday, October 9, 2009

Sejarah Batik part 2

Kata batik sendiri merujuk pada tekhnik pembuatan corak menggunakan canting atau cap. Dan pencelupan kain menggunakan "malam" (wax) yang diaplikasikan di atas kain, sehingga menahan masuknya bahan pewarna. Dalam bahasa Inggris, teknik ini dikenal dengan istilah wax-resist dyeing . Jadi kain batik adalah kain yang memiliki ragam hias atau corak yang dibuat dengan canting dan cap dengan menggunakan malam sebagai perintang warna. Teknik ini hanya bisa diterapkan di atas bahan dari serat alami seperti katun, sutra,wol dan tidakbisa diterapkan di atas kain dengan serat buatan (polyester). Kain yang pembuatan corak dan pewarnaannya tidak menggunakantekhnik ini dikenal dengan kain bercorak batik. Biasanya dibuat dalam skala industri dengan tekhnik cetak (print) adalah bukan merupakan kain batik.

Diambil dari sumber yang sama

Saturday, October 3, 2009

Sejarah Batik part 1 dalam rangka pengakuan batik oleh UNESCO

"Batik" barasal dari bahasa Jawa "amba" yang berarti menulis dan "nitik". Batik adalah kerajinan yang emiliki nilai seni tinggi dan telah menjadi bagian dari budaya Indonesia (khususnya Jawa) sudah sejak lama. Perempuan-perempuan Jawa di masa lalu menjadikan keterampilan mereka dalam membatik sebagai mata pencaharian, sehingga di masa lalu pekerjaan embatik adalah perkejaan eksklusif perempuan sampai ditemukannya "Batik Cap" yang memungkinkan masuknya laki-laki ke dalam bidang ini. Ada beberapa fenomena, yaitu batik pesisir yang mempunyai garis maskulin seperti yang biasa dilihat pada corak "Mega Mendung", di mana pada beberapa daerah pesisir pekerjaan membatik adalah lazim bagi kaum lelaki.


Sumber:Panduan Pelajaran Seni Membatik SMP Stella Duce 1 Yogyakarta

Wednesday, September 30, 2009

UNESCO Akan Mengakui Budaya Batik Indonesia




Pada tanggal 2 Oktober 2009, UNESCO akan mengakui bahwa budaya batik, asli dari negara kita, Indonesia. Semoga dunia bisa tahu, bahwa batik sesungguhnya dan kualitas batik asli terbagus berasal dari Indonesia.

Sunday, September 27, 2009

Selamat Lebaran 1430H

Maaf telat,saya ini baru sempat menulis sekarang. Bagaimana lebaran anda? Apakah menyenangkan? Bermaaf-maafan adalah ciri khas suasana lebaran+lontong opor+ketupat+sungkeman pada orang yg lebih tua dari kita. Rasanya hati ini jadi plongzzz...................... Oh,iya Minal Aidin,Mohon Maaf Lahir dan Batin. Saya,pengelola blog agyoye.blogspot.com , meminta maaf apabila anda,pengunjung setia, banyak sekali menemukan kesalahan pada blog ini. Terima Kasih,selamat lebaran!

Sunday, September 20, 2009

Kabar Gembira Untuk Indonesia


1. Kematian Noordin M. Top
Polisi tidak ragu-ragu lagi, karena lewat sidik jari saja polisi sudah memastikan itu Noordin. Slamat untuk kepolisian Indonesia

2. Chris"The Dragon"John menang atas "Rocky"Juarez

Bagaimana agyoyeporters, tadi pagi lihat g,pertandingan Chris John??? Chris John Menang!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!!! HOREEEEEEE

Sunday, September 13, 2009

Lebaran Akan Tiba

Sudah tak terasa, bulan puasa sudah hampir berjalan 1 bulan dan akhirnya tiba pada penghujungnya yaitu LEBARAN!!!! Saat yang paling dinantikan seluruh Rakyat Indonesia. Mereka rela antri berjam-jam untuk mendapatkan sebuah tiket sarana transportasi yang akan mereka gunakan untuk bertemu sanak-saudaranya yang sudah lama tak bertemu karena kegiatan kita yang padat. Huuuuhhhh, tiket kereta aja dah ludes 2 MINGGU! sebelum lebaran,ck'ck'ck'.... Kira-kira para pengunjung setia blog saya, liburan mau kemana?? Saya mungkin ke daerah Ja-Teng. Tapi hati-hati pengunjung setia, mudik kali ini lebih ramai dan ada banyak jalan yang belum selesai diperbaiki di beberapa tempat, oleh karena itu kita harus selalu berhati-hati. O ya, hati-hati dengan orang yang baru kita kenal, soalnya akhir-akhir ini bahkan bertaun-taun sebelumnya banyak orang yang menjadi korban pembiusan,oleh karena itu,,,,, WASPADALAH!WASPADALAH!!!!!

Sunday, September 6, 2009

Aneka Gambar Fauna Indonesia



Aneka gambar satwa Indonesia yang sangat langka ditemukan

Wednesday, September 2, 2009

Demo Mahasiswa + Senjata Sitaan Pabrikan PT.PINDAD



Kemarin siang, sejumlah mahasiswa UGM, Yogyakarta melakukan demo di sekitar kawasan Bundaran Universitas Gadjah Mada. Mereka menentang pengklaiman budaya Tari Pendet oleh Malaysia. Mereka menuntun semua mahasiswa yang berkebangsaan Malaysia yang juga ada 80-an orang yang berkuliah di UGM supaya dikeluarkan dari UGM.
Senjata sitaan pabrikan PT.PINDAD sedang diproses kepolisian. Saya tidak tahu apakah ada ijinnya atau tidak. Tapi sepertinya PT.PINDAD sudah tidak ada tanggung jawab atas pengiriman itu.

Monday, August 31, 2009

part 2 "Indonesia VS Malaysia"

Beberapa hari yang lalu Malaysia resmi meminta maaf atas pengklaiman itu, lagi...lagi...barusan mendingin menjadi panas lagi karena lagu kebangsaan Malaysia yg berjudul "Negaraku", mirip dengan lagu rakyat Indonesia yg berjudul "Terang Bulan" yang hanya selisih beberapa tempo saja. Menurut kabar yang diberitakan, tokoh proklamator kita, Ir. Soekarno pernah berkata demikian:"tolong Jangan Menyanyikan lagi lagu 'Terang Bulan', karena lagu itu sudah menjadi lagu kebangsaan Malaysia!". Gimana ini toh, negara serumpun dulunya damai sedjahtera kog jadi musuhan kayak begini, semoga masalah ini diselesaikan dengan kepala dingin, tadi siang juga saya melihat di televisi ada gerakan bernama 'Gerakan Anti Malaysia'(GAM) yang terdiri dari sejumlah mahasiswa, aduh kenapa bisa gini? Lagi enak-enak jalanin hidup bernegara, suasana hangat kemerdekaan malah ada di website tentang penjualan 3 pulau di Indonesia tapi untungnya yg di jual bkn pulau tapi resort di pulau itu dan juga di internet ada juga pelesetan lagu kebangsaan Indonesia dengan merubah beberapa syairnya! welehweleh mau jadi apa sih orang yg bernegara kurang erjaan itu, itukan lagu kebangsaan!

Wednesday, August 26, 2009

Pengklaiman Budaya

Di dalam artikel ini saya tidak membela 2 pihak yang terlibat dalam masalah pengklaiman. Dikatakan bahwa Indonesia memberikan surat gugatan ke Malaysia tentang pengklaiman budaya Tari Pendet. Surat ini dilayangkan terkait iklan dari Discovery Channel tentang iklan budaya Malaysia dan terkait itu juga Discovery Channel sejak tanggal 24-08-2009 menarik iklan itu dari media iklan miliknya. Menurut seniman asal Bali, Malaysia telah mengklaim 2 budaya dari Bali salah satunya Tari Pendet itu, selain itu duta besar luar negeri Indonesia untuk Malaysia menyatakan mereka(red. Malaysia) tidak takut karena menurut mereka pemerintah Indonesia lambat menangani masalah dan hanya sesekali ribut setelah itu diam..

Thursday, August 20, 2009

Penentuan Hari Mulai Puasa



Ternyata setelah dilakukan penelitian pada bulan di beberapa daerah di Indonesia,bulan akhirnya tidak juga kelihatan dan diputuskan hari puasa dimulai pada hari Sabtu tanggal 22-08-2009,tidak jadi tanggal 20-08-2009.

Wednesday, August 19, 2009

My Hobby




Hobbyku itu suka bersepeda ke sana dan ke sana dan ke sini dan juga kesana-sini! Aduh cye, tau gak kalau bersepeda itu meskipun capai tapi manfaatnya bisa membayar rasa capai itu! Belum lama ini aku sepedaan bareng warga se-RW di tempat aku tinggal. Tujuannya adalah pantai Depok! Bayangkan rumahku ada di Minomartani,jadi Condongcatur masih ke Utara! Jaraknya kira-kira 30km ke pantai Depok. Tapi g usah kewatir, jalannya turun kog,g bakal capek deh! Pulangnya g usah capek-capek nyepeda lagi,kan capek, jalannya naik!! Kamu tau g, gimana cara kita pulang? Ya betul! Cara lama! Naiikin aja ke truk soalnya kita dah pesen 2 truk sebelum acara itu terlaksana!Hehehehehehehehehehe!!!!

Mendengkur